Monday, May 23, 2016

Cara menghilangkan suara vokal pada lagu di Adobe Audition

Jika kalian ingin menghilangkan suara vokal sang penyanyi pada lagu dan hanya menyisakan musiknya saja kini kalian bisa melakukannya sendiri dengan menggunakan Adobe Audition. Berikut ini langkah-langkahnya :

  1. Buka Adobe Audition lalu klik File-Import-File untuk memasukkan lagu dari PC/Laptop kalian.
  2. Pilih lagu yang akan dihilangkan vokalnya lalu klik Open.
  3. Pada menu Effect Rack klik tanda panah ke kanan, lalu pilih Stereo Imagery kemudian klik Center Channel Extractor.
  4. Setelah itu pada tampilan Rack Effect klik Presets lalu pilih Vocal Remove.
  5. Untuk menyesuaikan musik sehingga suara vokal bisa tersamarkan kalian bisa mengaturnya pada menu Extraction dan Discriminination.
Sekian dulu pembahasan dari saya tentang cara menhilangkan suara vokal pada lagu di Adobe Audition, semoga bermanfaat dan semoga membantu.


No comments:

Post a Comment